Kejadian DoS Attack pada DNS server terjadi pada bulan januari 2001. Target DoS Attack adalah www.register.com. Kejadian ini menyebabkan MX record dari www.aol.com bermasalah, padahal www.register.com menyimpan banyak record DNS di dunia. Sebelum pelaku ditemukan, DoS attack ini menyebabkan layanan DNS tidak beroperasi selama kurang lebih satu minggu.
Pada bulan Februari 2001, di Irlandia server departemen pemerintah bagian keuangan di DoS attack oleh mahasiswa NUI Maynooth. Mahasiswa menyatakan kegiatan DoS attack ini bagian dari kegiatan kampanye di kampusnya. Dan akhirnya pihak pemerintah keuangan meminta pihak kampus untuk menghentikan kegiatan DoS Attack tersebut dan segera mendisiplinkan para mahasiswanya.
Ada dua kejadian DDoS penyerangan terhadap backone root DNS server. Root DNS server menyediakan layanan DNS resolve kepada pengguna internet seluru dunia. Usaha serangan ini mengakibatkan koneksi internet mati, dan sampai saat itu pun belum jelas apa motiv pelaku. Kejadian pertama terjadi pada bulan Oktober 2002, yang mengganggu 13 root DNS server. Kemudian yang kedua terjadi pada bulan Februari 2007, yang menyebabkan gangguan terhadap 2 root DNS server.
Pada Februari 2007 juga terjadi serangan lebih dari 10.000 server game online, seperti Return to Castle, wolfenstein, Halo, Counter-Strike dan banyak lainnya diserang oleh sekelompok hacker yang menamakan dirinya "RUS". DDoS Attack ini melakukan serangan ke ribuan komputer yang terletak di Rusia, Uzbekistan dan Belarus. Serta serangan-serangan kecil tetap berlanjut hingga hari ini.
Pada peperangan 5 hari antara Georgia dan Rusia, DDoS dilakukan oleh pihak Rusia ke negara Georgia. Serangan DDoS ini menyertakan pesan "Win+Love+in+Rusia". Serangan ini banyak menyebabkan server lumpuh di negara Georgia, termaksud website presiden Georgia Mikhail Saakashvii. Website tersebut tidak dapat beroperasi selama 24 jam. Selain itu serangan juga dilancarkan ke bank nasional negara Georgia.
Beberapa insiden diatas merupakan sebagian kecil yang terjadi di Internet. Jika kalian mendengar atau membaca info-info lainnya kalian pasti akan menemukan banyak sekali insiden dengan modus DDoS Attack.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 Response to "Berbagai Insiden DoS Attack Di Internet"
Post a Comment