Aktif berkomentar di blog lain
Sebagian besar blogger terutama di indonesia mempunyai kebiasaan unik, yaitu mereka hanya mau berkomentar ke blog lain kalau ada pihak lain yang berkomentar terlebih dahului ke blognya. Hukum memberi dan menerima berlaku disni. Jadi hal yang bisa kita lakukan disini adalah mencoba berkomentar diblog lain, berikan komentar yang sesuai dengan isi postingannya, jangan hanya sekedar kata kata makasih infonya, apalagi menggunakan kalimat pertamax ( yang artinya dia yang pertama berkomentar ).
Permudah cara berkomentar
Kadang kala, untuk mengantisipasi kemungkinan munculnya komentar spam, para blogger membuat jaring pengaman pada kotak komentarnya, seperti mengaktifkan fitur moderasi, password ataupun capcha. Ini sah-sah saja, namun jika anda ingin mendapatkan lebih banyak komentar, sebaiknya kalian benar-benar mempermudah cara berkomentar. Berdasarkan pengalaman jika si pemberi komentar gagal berkomentar di kotak komentar kalian maka dia enggan melakukannya untuk yang kedua kalinya.
Usahakan selalu membalas komentar
Karena pembaca adalah tamu yang berkunjung, jadilah tuan rumah yang baik. Jadi usahakan selalu membalas sapaan atau komentar yang dibuatnya.
Tulis tema yang “merangsang”
Pilih tema yang merangsang dan memancing rasa ingin tau dan dipostingan diatur sedemikian rupa sehingga kesimpulan mengambang atau menggantung. Hai ini tentu akan menarik pengunjung yang membaca berkomentar.
Beri bonus
Bonus tidak perlu berupa uang yang saya maksud disini adalah setiap pengunjung yang berkomentar akan mendapatkan imbalan berupa link gratis dengan cara menjadikan blog Dofollow. Untuk membuat blog menjadi dofollow baca disini.
0 Response to "Tips menarik banyak komentar"
Post a Comment